Pada Kamis sore (15/1), suasana di kantor Sekretariat Kabinet RI tampak cukup santai. Letkol Teddy Indra Wijaya, sang Seskab, kedapatan sedang berbincang dengan Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono. Pertemuan ini kemudian muncul di feed Instagram resmi Seskab RI.
Dalam foto yang diunggah, Teddy dengan kemeja putihnya terlihat sedang berdiskusi akrab. Di seberangnya, Basuki Hadimuljono dengan kemeja biru tampak serius menyampaikan sesuatu.
“Senang bertemu kembali dengan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Bapak Basuki Hadimuljono, di kantor Sekretariat Kabinet Republik Indonesia, pada sore hari ini,” tulis Teddy dalam captionnya.
Rupanya, obrolan mereka bukan sekadar basa-basi. Menurut Teddy, pertemuan itu dimanfaatkan Basuki untuk memberikan laporan terkini soal perkembangan pembangunan IKN. Ada beberapa update yang disampaikan.
Artikel Terkait
Banjir Rendam Rel, Delapan Kereta Jakarta-Semarang Terhambat
Candi Palgading: Jejak Mataram Kuno yang Bertahan di Tengah Gempuran Perumahan Sleman
Pendaki Muda Ditemukan Tewas di Jurang Terpencil Gunung Slamet
Kelahiran Pertama Macan Tutul Amur di Wina Setelah Delapan Tahun