Inara Rusli Ungkap Alasan Terima Status Istri Siri: Saya Tidak Tahu Dia Sudah Beristri

- Jumat, 09 Januari 2026 | 10:50 WIB
Inara Rusli Ungkap Alasan Terima Status Istri Siri: Saya Tidak Tahu Dia Sudah Beristri

MURIANETWORK.COM – Inara Rusli akhirnya angkat bicara. Kali ini, artis itu buka-bukaan soal awal mula pertemuannya dengan Insanul Fahmi, yang tak lain adalah suami sah Wardatina Mawa. Yang jadi pertanyaan banyak orang: kenapa dia mau menerima ajakan menikah siri?

Menurut pengakuan Inara, dulu Insan sama sekali tak pernah kasih tahu kalau dirinya sudah punya istri. Dia mengaku teledor. “Saya tidak mempertanyakan statusnya,” ujarnya. Ya, itu diakuinya sendiri.

Tapi lambat laun, kebenaran mulai terbuka. Inara akhirnya tahu bahwa Insan memang sudah menikah dengan Wardatina Mawa. Mengetahui fakta itu, bukannya mundur, Inara malah bersikukuh. Dia tetap mau jadi istri Insan, meski harus jadi istri kedua.

“Sedari awal saya tidak tahu, saya tidak mengetahui (bahwa Insan sudah beristri),” kata Inara kepada awak media, Jumat (9/1/2026).

“Ya, bukan berarti saudara Insan juga berniat buruk untuk membohongi, untuk memulai hubungan ini dengan kebohongan. Tapi ya memang, ada salah saya juga. Saya tidak bertanya dan Insan tidak menjelaskan,” tambahnya.


Halaman:

Komentar