Jakarta – Angka korban jiwa dari bencana banjir dan longsor di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat terus bertambah. Per Rabu, 31 Desember 2025, total korban meninggal telah mencapai 1.154 orang. Data terbaru ini disampaikan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dalam sebuah konferensi pers.
Abdul Muhari, atau yang akrab disapa Aam, selaku Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, menyebutkan bahwa operasi pencarian di lapangan masih terus berjalan. Menurutnya, tim gabungan berhasil menemukan 13 korban meninggal tambahan hanya dalam satu hari ini.
ujar Aam, sembari menyampaikan duka cita yang mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan.
Di sisi lain, kabar duka juga datang dari daftar orang hilang. Jumlahnya bertambah dua orang, berdasarkan pendataan yang dilakukan di tingkat kecamatan. Kedua nama baru itu berasal dari Padang Panjang dan Pesisir Selatan, Sumatera Barat.
Artikel Terkait
Fajar 2026, Pasukan Oranje Sudah Bereskan Sisa Pesta di Bundaran HI
Pergantian Tahun di Tenda Pengungsian: Prabowo Sambangi Korban Banjir Batang Toru
Risma Turun ke Kubangan, Berjibaku Bersama Warga Atasi Banjir Maninjau
TNI Akhirnya Dapat Uang Lelah Rp 165 Ribu per Hari Saat Bertugas di Daerah Bencana