Anak-Anak Jadi Korban Saat Aib Keluarga Diumbar di Medsos

- Rabu, 26 November 2025 | 11:20 WIB
Anak-Anak Jadi Korban Saat Aib Keluarga Diumbar di Medsos

Saya pribadi mengakuinya setiap melihat orang membahas urusan rumah tangga orang lain di media sosial, rasanya sungguh tidak nyaman. Bahkan untuk sekadar ikut-ikutan mengomentari atau membagikan ulang, saya selalu berpikir dua kali. Ada rasa khawatir yang mendalam.

Khawatir kalau-kalau Allah memberikan ujian yang sama kepada saya. Kita tidak pernah tahu sekuat apa diri kita menghadapi fitnah duniawi semacam ini. Bisa saja kita menganggap remeh, tapi ketika diuji langsung, ternyata kita tak sanggup menanggungnya.

Maka, menurut saya pribadi, yang terbaik adalah berusaha tidak terlalu ikut campur dalam urusan pribadi dan rumah tangga orang lain. Biarkan pihak-pihak yang berwenang saja yang menanganinya. Kita cukup mengambil pelajaran dan berdoa agar diberi ketabahan.

Mila Machmudah Djamhari

Aboud Basyarahil
hamba yang dhoif


Halaman:

Komentar