Kembali Pimpin MUI, Anwar Iskandar Pertahankan Kursi Ketua Umum

- Sabtu, 22 November 2025 | 23:12 WIB
Kembali Pimpin MUI, Anwar Iskandar Pertahankan Kursi Ketua Umum

Di sisi lain, posisi Ketua Dewan Pertimbangan MUI juga sudah jelas. Wakil Presiden RI ke-13, KH Ma'ruf Amin, kembali dipercaya menduduki amanah tersebut.

"Ketua Dewan Pertimbangan: KH Ma'ruf Amin,"

Suara Buya Amirsyah sekali lagi mengumumkan nama yang sudah tak asing di telinga hadirin.

Selain dua posisi puncak itu, tim formatur juga telah menyelesaikan pemilihan untuk seluruh jajaran kepengurusan MUI yang lain. Semuanya diputuskan secara mufakat.

Sebagai catatan, KH Anwar Iskandar sebenarnya sudah menjabat sebagai Ketua Umum MUI sejak 2023 lalu. Kala itu, dia terpilih lewat Rapat Pleno Dewan Pimpinan MUI Pusat, menggantikan KH Miftachul Akhyar yang mundur karena harus fokus sebagai Rais 'Aam PBNU.

Kini, selain memimpin MUI, Anwar Iskandar juga masih aktif sebagai Wakil Rais 'Aam PBNU untuk masa jabatan 2022-2027. Posisinya di dua organisasi besar ini tentu membawa tantangan tersendiri.


Halaman:

Komentar