Untuk Surabi Duren, Sikabayan Café punya 17 pilihan isian dan toping yang harganya mulai dari Rp12.000 untuk Surabi Duren Polos.
Tersedia Surabi Duren yang dikombinasikan dengan Oncom, Coklat, Keju, Nangka, dan Pisang yang menambah variasi rasa. Harganya mulai dari Rp14.000 hingga Rp17.000.
Selain Surabi Duren, tersedia Surabi manis tanpa Duren, seperti Surabi Susu, Pisang, Nangka, dan Mayones dengan toping pilihan Susu, Keju, Coklat, Mayones, dan Telor yang dibanderol dengan harga Rp7.000 hingga Rp13.000.
Tersedia ekstra toping seperti, Saos Duren, Gula Merah, Mayones Coklat, Vanilla, Strawberry, dan Pedas dengan harga Rp3.000 hingga Rp6.000.
Buat yang suka asin, tersedia menu pilihan dengan rasa Oncom, Telor, Ayam, Mayones, Sosis, dan Keju yang harganya mulai dari Rp9.000 hingga Rp17.000.
Ada menu cemilan seperti Roti dan Pisang Bakar dengan toping Duren, Keju, Coklat, Ayam, Sosis, Strawberry, dan Vanilla dengan harga Rp12.000 hingga Rp13.000.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: rbg.id
Artikel Terkait
Patung Bung Karno di Indramayu Miring, Ini Jejak Sang Proklamator di Seluruh Nusantara
Dibalik Kontroversi Keluarga, Menguak Jejak Bisnis Spiritual dan Aset Miliarder Habib Bahar
Nathalie Holscher Bongkar Saweran Fantastis Rp 500 Juta dari Satu Malam di Manado
Drama Rujuk Fahmi Bo hingga Polemik Nikah Siri Habib Bahar: Sorotan Panas Dunia Hiburan Indonesia