BRI Perkuat Ekonomi Desa Lewat 1,2 Juta AgenBRILink dan Koperasi

- Rabu, 12 November 2025 | 09:00 WIB
BRI Perkuat Ekonomi Desa Lewat 1,2 Juta AgenBRILink dan Koperasi

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, atau BRI, semakin memperkuat peran Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) sebagai penggerak utama ekonomi kerakyatan. Penguatan ini dilakukan melalui integrasi dengan jaringan AgenBRILink yang luas, yang telah menjangkau wilayah-wilayah 3T (Terdepan, Terluar, Tertinggal). Kolaborasi strategis ini menempatkan AgenBRILink sebagai tulang punggung dalam memperluas akses layanan keuangan sekaligus mendongkrak aktivitas ekonomi di tingkat akar rumput.

Keberadaan AgenBRILink di dalam lingkungan KDKMP memungkinkan masyarakat melakukan beragam transaksi keuangan dengan lebih mudah dan cepat. Kemitraan sinergis antara BRI dan koperasi ini menciptakan dampak ekonomi berbagi (sharing economy) yang signifikan, yang pada gilirannya memacu pertumbuhan transaksi keuangan dan mendorong munculnya usaha-usaha produktif di tingkat komunitas. Program ini juga menjadi pilar penting dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat.

Direktur Utama BRI, Hery Gunardi, menegaskan bahwa peluncuran KDKMP membawa misi besar untuk membangun ketahanan ekonomi desa. Misi tersebut mencakup peningkatan daya beli masyarakat, penciptaan lapangan kerja baru, dan perluasan akses pembiayaan. Langkah ini selaras dengan Asta Cita Ketiga Pemerintah, yang berfokus pada penguatan perekonomian nasional dengan bertumpu pada kemandirian desa.

“Komitmen kami diwujudkan dengan menghadirkan akses layanan keuangan yang benar-benar dekat dengan masyarakat. Melalui AgenBRILink, masyarakat tidak hanya dapat bertransaksi dan menabung, tetapi juga mengembangkan usahanya melalui fasilitas pinjaman. Kami yakin KDKMP akan menjadi fondasi kokoh bagi penguatan ekosistem ekonomi desa yang berbasis semangat kerakyatan dan gotong royong,” jelas Hery.


Halaman:

Komentar