Jamkrindo Dukung 4,2 Juta UMKM: Strategi & Kontribusinya bagi Perekonomian Nasional

- Jumat, 07 November 2025 | 15:00 WIB
Jamkrindo Dukung 4,2 Juta UMKM: Strategi & Kontribusinya bagi Perekonomian Nasional

Kontribusi Nyata bagi Perekonomian Nasional

Fokus Jamkrindo dalam mendorong sektor UMKM tidak hanya merupakan mandat dari Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2016 tentang Penjaminan, tetapi juga bentuk dukungan nyata terhadap sektor yang menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia.

Data menunjukkan bahwa sektor UMKM menyumbang 67 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) dan menyerap 97 persen tenaga kerja di Indonesia.

Capain Kinerja Penjaminan Januari-September 2025

Hingga September 2025, Jamkrindo telah mencatatkan volume penjaminan sebesar Rp 186,75 triliun. Penjaminan ini telah menjangkau 4,2 juta UMKM dan berhasil menyerap tenaga kerja sebanyak 11,69 juta orang.

Rincian volume penjaminan tersebut didominasi oleh:

  • Penjaminan Kredit Usaha Rakyat (KUR): Rp 116,5 triliun
  • Penjaminan Kredit Konsumtif: Rp 29,2 triliun
  • Penjaminan Kredit Produktif: Rp 24,5 triliun
  • Penjaminan Kontra Bank Garansi dan Suretyship: Rp 16,4 triliun

Khusus untuk penjaminan KUR, pada periode Januari-September 2025, jumlah UMKM yang terjamin mencapai 1,8 juta usaha dengan penyerapan tenaga kerja mencapai 8,89 juta orang.

"Data-data ini sekaligus menegaskan komitmen dan kontribusi Jamkrindo dalam mendukung Asta Cita Pemerintah," tegas Abdul Bari.


Halaman:

Komentar