MURIANETWORK.COM -Ada momen menarik dan jarang terjadi pada peringatan Hari Kebangkitan Nasional, yakni saat Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, satu meja dengan Rocky Gerung, dalam diskusi yang diprakarsai Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI).
Selain Hasto dan Rocky, hadir juga Ketua Umum KSPSI, Jumhur Hidayat, dan aktivis senior Syahganda Nainggolan. Momen kebersamaan mereka terbilang langka, karena sebelum-sebelumnya mereka beda haluan dengan PDIP.
Diskusi itu bertajuk “Harkitnas: Nasionalisme, Solidaritas Global, dan Arah Generasi”, digelar di Kawasan Jakarta Selatan, Senin sore (20/5).
Pada kesempatan itu, Hasto mengkritik keras kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Harkitnas dikatakan kemunduran nasional, sehingga ada aliansi mundur, mewakili Indonesia Maju. Dalam perspektif sekarang, ada beberapa hal yang perlu kita kritisi, menjawab pemerintahan," tegas Hasto.
Artikel Terkait
Demokrat Tak Terima Maaf, Empat Akun Pendukung Jokowi Tetap Dipolisikan
Prabowo Didesak Evaluasi UU Cipta Kerja, Dinilai Gagal Penuhi Janji
Demokrat Dukung Wacana Prabowo: Pilkada Kembali ke DPRD?
Prabowo Sindir Tudingan Program Makan Gratis Cuma Alat Politik