Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sudah harus memikirkan langkah untuk Pemilu 2029. Waktunya memang masih lama, tapi persiapan harus dimulai dari sekarang.
Sekjen partai tersebut, Raja Juli Antoni, punya pesan khusus buat para kadernya. Ia meminta semua kader turun langsung, bertemu dengan rakyat kecil, dan tak ketinggalan: memperkuat struktur internal partai hingga ke akar rumput.
Menurutnya, ada perubahan citra yang harus segera dilakukan. PSI tak boleh lagi dianggap sebagai partai "jelita".
“PSI dulu terkenal sebagai partai jelita, tapi sekarang kita ubah jadi jelata. Dulu dikenal hotel bintang lima, sekarang jadi kaki lima. Yang berarti harus ada untuk masyarakat,” tegas Raja Juli dalam pernyataannya, Sabtu 22 November 2025.
Ia meyakini, kemenangan di pemilu mustahil diraih tanpa organisasi yang tertata rapi hingga level desa dan TPS.
“Kita patut belajar dari partai-partai senior bahwa pemenang pertarungan politik adalah yang memiliki basis massa di level TPS,” tuturnya lagi.
Artikel Terkait
Di Tengah Sorak Petani Karawang, Prabowo Sindir Elit yang Kerjanya Cuma Ngejek
Retret di Hambalang: Prabowo Kumpulkan Menteri, Bukan Cuma untuk Evaluasi
Hensat Soroti Retret Kabinet: Evaluasi dan Uji Loyalitas Jelang 2026
Demokrat Tak Terima Maaf, Empat Akun Pendukung Jokowi Tetap Dipolisikan