Kunjungan Pertama Prabowo ke Australia: Sambutan 21 Tembakan Meriah di Sydney

- Rabu, 12 November 2025 | 11:30 WIB
Kunjungan Pertama Prabowo ke Australia: Sambutan 21 Tembakan Meriah di Sydney

Presiden Indonesia, Prabowo Subianto, menerima sambutan kenegaraan yang megah dari Pemerintah Australia. Acara yang dipimpin oleh Gubernur Jenderal Australia, Sam Mostyn, ini digelar di Admiralty House, Sydney, menandai kunjungan pertama Prabowo ke Australia sebagai Presiden.

Upacara kenegaraan diawali dengan tembakan meriam kehormatan sebanyak 21 kali yang disusul dengan alunan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Presiden Prabowo kemudian menerima penghormatan militer dan melakukan inspeksi terhadap barisan pasukan kehormatan Australia. Sesi perkenalan delegasi dari kedua negara pun turut memeriahkan acara tersebut.

Delegasi Indonesia yang hadir mendampingi Presiden Prabowo Subianto terdiri dari sejumlah pejabat tinggi negara. Di antaranya adalah Menko Polhukam Djamari Chaniago, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Luar Negeri Sugiono, serta Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Brian Yuliarto. Turut hadir pula Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Perkasa Roeslani, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, Wamen Pertahanan Donny Ermawan, dan Dubes RI untuk Australia Siswo Pramono.


Halaman:

Komentar