Peringatan tsunami resmi telah dikeluarkan untuk wilayah pesisir Iwate. Guncangan utama juga diikuti oleh serangkaian gempa susulan dengan kekuatan antara magnitudo 5,3 dan 6,3.
Kawasan yang sama telah mengalami aktivitas seismik sebelumnya, dengan enam gempa berkekuatan lebih rendah (M 4,8 hingga M 5,8) yang terjadi pada Minggu pagi. Wilayah ini memiliki kenangan kelam akan gempa bawah laut dahsyat magnitudo 9,0 pada 2011 silam.
Gempa tahun 2011 lalu memicu tsunami yang menewaskan atau menghilangkan sekitar 18.500 jiwa. Tragedi tersebut juga menyebabkan tiga reaktor di Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) Fukushima meleleh, menjadikannya bencana nuklir terparah di dunia sejak insiden Chernobyl.
Artikel Terkait
Bilqis (4) Ditemukan di Jambi: Polisi Dalami Dugaan TPPO dan Penculikan
Polisi Tangkap MAH, Pelaku Pencurian Kabel Lampu Jalan Tol Kunciran Soetta
Ahli Waris Penerima Dana Pensiun BPJS Ketenagakerjaan & Cara Cairkan
Target Rp 16 Triliun! Strategi Indonesia di KTT COP30 Brasil Raup Cuan dari Karbon