3 Remaja Bekasi Tersesat di Bogor Gara-gara Google Maps, Begini Kronologi Evakuasinya

- Minggu, 09 November 2025 | 10:30 WIB
3 Remaja Bekasi Tersesat di Bogor Gara-gara Google Maps, Begini Kronologi Evakuasinya

3 Remaja Bekasi Tersesat di Bogor Usai Ikuti Google Maps, Damkar Evakuasi

Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor berhasil mengevakuasi tiga remaja asal Bekasi yang tersesat di kawasan perbukitan Sukamakmur, Bogor. Kejadian ini terjadi setelah ketiga korban mengikuti petunjuk arah dari aplikasi Google Maps.

Motor Kehabisan Bensin di Tengah Bukit Gelap

Komandan Regu Damkar Kabupaten Bogor, Arman Riyanto, mengonfirmasi bahwa motor yang ditunggangi ketiga remaja tersebut juga mengalami kehabisan bensin. Mereka terjebak di lokasi yang gelap dan sulit dijangkau.

"Berada di tengah bukit yang gelap, dengan kondisi motor kehabisan bahan bakar, kemudian tersesat di antara rimbunan bukit. Akhirnya menghubungi petugas Damkar Kabupaten Bogor untuk dievakuasi," jelas Arman dalam keterangan tertulisnya.


Halaman:

Komentar