Jakarta Barat jadi wilayah yang paling babak belur diterjang banjir. Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, tak menampik fakta itu. Menurutnya, pemicu utamanya justru datang dari luar ibukota: kiriman air deras dari kawasan hulu di Tangerang dan Tangerang Selatan.
Saat meninjau pengungsian di Rawa Buaya, Cengkareng, Sabtu (24/1/2026), Pramono menjelaskan lebih detail.
Ia menyebut sejumlah sungai besar seperti Angke, Pesanggrahan, dan Mookervart jadi pembawa air kiriman itu. Semua aliran itu akhirnya bermuara ke satu titik: Cengkareng Drain. Saluran itulah yang sempat kebanjiran dengan ketinggian air yang mengkhawatirkan.
Di Masjid Jami' Baitul Rahman, Rawa Buaya, suasana pengungsian tampak tertata. Ada 45 kepala keluarga atau sekitar 177 jiwa yang mengungsi di sana. Pramono memastikan kondisi mereka sehat dan kebutuhan pokok seperti makanan dan tempat tidur sudah dijamin. Bantuan dari Pemprov DKI berdatangan, mulai dari beras, minyak, mi instan, hingga kasur lipat dan selimut. PMI DKI juga turun tangan membagikan minyak penghangat untuk mengusir dingin.
Artikel Terkait
Begal Panjat Atap Rumah Usai Jambret Kalung di Tambora
Tito Karnavian Resmikan Huntara di Agam, Desak Daerah Percepat Data Korban
Trump Ancam Kanada dengan Tarif 100% Jika Berani Dekat ke China
Tol Jakarta-Merak Lumpuh, Genangan Ciujung Macetkan Lalu Lintas Hingga 10 Kilometer