Jenazah Ketiga Korban Jatuhnya Pesawat di Gunung Bulusaraung Akhirnya Ditemukan

- Rabu, 21 Januari 2026 | 20:15 WIB
Jenazah Ketiga Korban Jatuhnya Pesawat di Gunung Bulusaraung Akhirnya Ditemukan

Dia enggan bertele-tele memberikan rincian lebih jauh. Operasi SAR ini, jelasnya, berlangsung di medan yang sangat berbahaya tebing curam dan jurang dalam. Itu yang membuat segalanya jadi lebih lambat dan berisiko.

"Mungkin kalau persisnya kita bisa press release kalau kita mendapatkan data yang lebih detail. Sedang proses evakuasi dan kita harapkan bisa kita geser ke titik di mana tadi pagi kita evakuasi korban. Karena itu paling cepat," bebernya lagi.

Sebelum korban ketiga ini, tim sudah lebih dulu menemukan dua jenazah lain. Korban pertama, seorang laki-laki, ditemukan Minggu lalu (18/1). Kemudian, sehari setelahnya, pada Senin (19/1), jenazah kedua berhasil dievakuasi. Korban itu teridentifikasi sebagai pramugari, Florencia Lolita Wibisono.

Cuaca dan medan ekstrem masih menjadi tantangan terbesar. Di sisi lain, upaya evakuasi ketiga jenazah itu terus dipacu, menembus kabut dan lereng gunung yang licin.


Halaman:

Komentar