Kapolres Bogor Minta Bantuan Daerah Tangani Titik Gelap Penyebab Kecelakaan

- Kamis, 01 Januari 2026 | 13:55 WIB
Kapolres Bogor Minta Bantuan Daerah Tangani Titik Gelap Penyebab Kecelakaan

Ada Penurunan, Tapi Tetap Waspada

Dalam rilis akhir tahun di kantornya, Rabu (31/12/2025), Wikha menyebut capaian Kamseltibcarlantas cukup bagus. Yang menarik, terjadi penurunan signifikan dalam statistik kecelakaan.

"Nah, ini laka lantasnya sungguh luar biasa," kata dia.

"Dari segi kuantitas atau jumlah kejadian lakanya turun, trennya turun 6,43%."

Tak cuma frekuensi, tingkat fatalitas korban kecelakaan juga menyusut. Angkanya bahkan lebih dramatis.

"Kemudian, dari kualitas lakanya, dari tingkat fatalitasnya juga turun, ini turunnya cukup signifikan jadi turunnya 39,94%," ungkap Kapolres.

Meski statistik tahun lalu memberi angin segar, upaya perbaikan infrastruktur jalan tetap menjadi pekerjaan rumah yang mendesak. Titik gelap dan jalan licin, jika dibiarkan, berpotensi menggerus capaian positif yang sudah ada.


Halaman:

Komentar