Pertemuan dengan Putin ini seolah menjadi kelanjutan dari momentum baik yang baru saja diraih Prabowo. Sehari sebelumnya, Selasa (9/12), di Ruang Iqbal, Aiwan-e-Sadr, ia justru menjadi sorotan utama.
Presiden Pakistan Asif Ali Zardari, didampingi Perdana Menteri Shehbaz, menyematkan langsung bintang kehormatan Nishan-e-Pakistan kepada Prabowo.
Menurut Biro Sekretariat Presiden, anugerah tertinggi negara itu diberikan sebagai bentuk pengakuan atas jasa dan kontribusinya yang dinilai luar biasa. Kontribusi itu, kata mereka, telah memperkuat hubungan bilateral Indonesia dan Pakistan selama ini.
Artikel Terkait
Trump: Iran Ingin Berunding, Tapi Batas Waktu Rahasia Sudah Ditetapkan
Es Legen di Pantura Berujung Mencekam: Rp 140 Juta Raib Digasak Maling
Gempa Magnitudo 3,4 Guncang Lumajang Dini Hari
Anggota DPRD Pelalawan Diperiksa Polisi Terkait Ijazah Orang Lain