Berapa Besar Pengurangan Dana Reses DPR?
Merujuk pada putusan MKD, dana reses yang sebelumnya sebesar Rp 702 juta per anggota per tahun akan dipangkas. Dasco menyatakan bahwa dana tersebut akan berkurang menjadi sekitar Rp 500 jutaan.
"Kan ada pengurangan komponen biaya dari Rp 702 (juta) itu hanya menjadi Rp 500-an (juta) begitu," jelas Dasco.
Perhitungan Dana Reses per Titik Kunjungan
Putusan MKD menetapkan bahwa dana reses dialokasikan untuk 22 titik kunjungan dalam setahun. Dengan total dana sekitar Rp 500 juta, maka besaran dana untuk setiap satu kali reses atau satu titik kunjungan adalah sekitar Rp 22,7 juta.
"Itu untuk 22 titik reses, masa satu titik reses Rp 500 juta, Rp 500-an (juta) itu untuk 22 titik," tegas politikus Gerindra ini.
Artikel Terkait
994 Personel Polda Lampung Siaga Antisipasi 114 Titik Rawan Bencana Saat Musim Hujan
Kurir 10,9 Kg Sabu Divonis 18 Tahun, Lebih Ringan dari Tuntutan Hukuman Mati
Razia THM Black Owl Medan: Satu Pengunjung Perempuan Positif Narkoba
Suami Hilang Usai Lamar Jadi ABK Kapal Cumi di Muara Angke, Diduga Modus Penipuan Lowongan Kerja