Kondisi permukiman padat di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, terlihat kumuh. Area ini dibelah oleh aliran Anak Sungai Krukut yang dipenuhi oleh tumpukan sampah dan endapan lumpur yang belum dibersihkan.
Menurut keterangan seorang warga, aliran air di anak sungai tersebut tidak mengalir setiap hari. "Kalau hujan air baru ngalir, gak hujan ya begini, air sungai gak ngalir," ujarnya saat beraktivitas di sekitar rumahnya.
Di lokasi terlihat dua unit ekskavator spider yang telah disiapkan untuk proses pengerukan. Warga setempat menyebutkan bahwa alat berat itu direncanakan akan kembali beroperasi pada Senin (3/11) untuk membersihkan aliran sungai dari timbunan lumpur dan berbagai sampah.
Artikel Terkait
Truk Tangki BBM Terguling dan Terbakar di Cianjur, 2 Luka Bakar Serius
5 Agenda Prioritas Prabowo Setahun Memimpin: Evaluasi & Tuntutan Rakyat
Prakiraan Cuaca BMKG Hari Ini Senin 3 November 2025: Waspada Hujan & Petir di Jakarta, Medan, Surabaya
Jadwal SIM Keliling Bandung Hari Ini 2025: Lokasi, Biaya, dan Syarat