Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad membenarkan ada pertemuan antara Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.
Hal itu disampaikannya lewat akun media sosialnya baik Instagram maupun X.
Dalam media sosialnya Dasco mengunggah foto Prabowo duduk di sebuah sofa bersama Megawati. Prabowo mengenakan baju safari berwarna krem dan Megawati mengenakan baju berwarna hitam.
Ia menyebut pertemuan itu merupakan silaturahmi dalam merajut kebersamaan.
"Alhamdulillah. Merajut kebersamaan untuk Indonesia Kita," tulis Dasco dalam akun media sosialnya, Selasa malam, 8 April 2025.
Diketahui, mobil maung berwarna putih milik Prabowo Subianto tampak keluar dari rumah Megawati di kawasan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Senin malam 7 April 2025.
Sumber: rmol
Foto: Presiden Prabowo Subianto bersama dengan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri/Ist
Artikel Terkait
Janji Motor Tak Ditepati, Anak Tusuk Ayah hingga Tewas di Bulukumba
Gen Halal Championship 2025 Cetak 45 Finalis, Bukti Gaya Hidup Halal Kian Digandrungi Pelajar
Heboh Video 1 Menit 50 Detik, Teh Pucuk Harum Jadi Misteri yang Picu Bahaya Phising
Parlemen Iran Ancam AS dan Israel Jadi Sasaran Balasan Militer