Dilansir dari akun Twitter @LSF_Forwarder, tampak video yang menunjukkan early warning sistem yang diberikan beberapa menit sebelum terjadi gempa sehingga warga Jepang bisa waspada dan bersiap-siap menyelamatkan diri sebelum gempa bumi terjadi.
"Shiori, Japan, Magnitude 7.4 Earthquake Hits Niigata, Japan, Making Streamer Escape Room," tulis akun tersebut yang menunjukkan seseorang yang menunjukkan notifikasi dari handphone, detik-detik sebelum terjadi gempa bumi.
Dalam video yang beredar, early warning sistem diberitahukan ke handphone masing-masing warga di Jepang yang memunculkan suara sirine keras untuk memperingatkan tanda bahaya, akan ada bencana yang akan terjadi dalam beberapa menit kemudian.
Setelah menerima notifikasi dini, tampak warga Jepang dalam video bersiap meninggalkan rumah untuk mengurangi resiko tertimpa reruntuhan bangunan. Ada pula warga yang berada dalam gedung yang menggunakan meja yang kokoh untuk berlindung setelah menerima notifikasi gempa sebagai upaya penyelamatan dini.
Sistem peringatan dini bencana gempa ini menjadi sorotan warganet dan menjadi perbincangan hangat di media sosial. Video early warning system Jepang pun viral dan trending di Twitter yang ditonton lebih dari 6,5 juta kali.
Netizen mengapresiasi sistem peringatan dini di Jepang yang canggih. Tak sedikit pula warganet yang penasaran bagaimana mekanisme penyaluran informasi untuk memberi peringatan sebelum bencana gempa dan tsunami melanda Jepang.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: jember.jatimnetwork.com
Artikel Terkait
AS Akhirnya Meringkus Dua Kapal Tanker Armada Bayangan Venezuela
Rapat Rahasia di Doha: Kepingan Rencana Transisi Venezuela Tanpa Maduro
Iran Siaga Penuh, Israel Kirim Pesan Rahasia: Ketegangan yang Tak Kunjung Reda
Pesan Rahasia Trump ke CEO Minyak: Bersiaplah Sebelum Serangan ke Venezuela