Buat yang nunggu, 'Cinta Sepenuh Jiwa' bakal tayang malam ini, tepatnya jam 7.45 malam di RCTI. Channel 28, ya. Deretan pemainnya masih sama sih, dari Cut Syifa sebagai Lala, Ibrahim Risyad, sampai Kenny Austin dan Sonya Pandarmawan. Mereka yang bikin ceritanya makin seru aja.
Nah, di episode kali ini, suasana langsung tebeg begitu Suryono pulang. Dia udah dengar kabar soal ledakan di Gedung dan nama Hasbi yang disebut-sebut terlibat. Tapi, yang bikin penasaran, sikapnya justru tenang banget saat ngadapin anak buahnya. Rico, yang datang dengan kondisi berantakan, malah diajak ngobrol berdua aja.
Di dalam kamar kerja, Suryono bicara blak-blakan. Dia bilang masih percaya sama Rico, tapi langsung menohok dengan pertanyaan tentang di mana Hasbi sekarang. Rico pun main aman. Dengan sedikit ragu, dia jawab kalau Hasbi kabur sendiri, tanpa bantuan siapa-siapa.
Suryono manggut-manggut, seolah menerima penjelasan itu. Tapi dari sorot matanya, keliatan banget ada yang nggak beres. Kayaknya dia nggak sepenuhnya percaya, dan mulai mikirin rencana cadangan di kepalanya.
Artikel Terkait
Keluarga Lula Lahfah Bakal Diperiksa, Penolakan Autopsi Jadi Sorotan
Dunia Malam Dihantui Tren Pod Geter dan Whip Pink
Tangis Onadio Leonardo Pecah Usai Beby Prisillia Tegaskan Janji Susah Senang
Kuasa Hukum Rully Anggi Akbar Bungkam Soal Isu Perceraian dengan Boiyen