Di sisi lain, meski semangatnya membara, Fraser mengaku ada keraguan dalam dirinya. "Saya tidak tahu apakah saya siap memikul itu saat itu. Maksud saya, saya merasa siap karena ini peluang besar dan sangat menarik, tapi entahlah,"
ucapnya dengan nada reflektif.
Keraguannya itu ternyata terbukti benar. Fraser kemudian teringat nasihat bijak dari sutradara Terry Georg saat mereka bekerja sama di film Whole Lotta Sole.
"'Jika itu bukan untukmu, maka itu akan berlalu begitu saja.' Dan itu memang bukan untuk saya,"
aku Fraser dengan lapang dada.
Pada akhirnya, proyek Superman: Flyby pun mengalami banyak perubahan. Sutradara berganti, naskah dirombak, dan aktor utama berubah. Setelah melalui proses yang panjang dan berliku, proyek ini akhirnya berevolusi menjadi Superman Returns yang kita kenal, dirilis tahun 2006 dengan Brandon Routh sebagai pemeran utamanya.
Sejarah pun mencatat jalan berbeda untuk karir Fraser. Tapi siapa sangka, dua puluh tahun kemudian, justru lewat peran yang lebih manusiawi dalam The Whale ia kembali mendapat pengakuan luas.
Artikel Terkait
Foto Viral dan Komentar Lama: Benarkah Jule dan Jefri Nichol Lebih dari Sekadar Teman?
Mentan Amran Salah Sebut Nama Gubernur Jabar, Ruang Rapat Bergemuruh Tawa
Ammar Zoni Berharap Tak Kembali ke Nusakambangan, Ungkap Alasan Pilih Cipinang
Ivan Gunawan Ungkap Transformasi Pribadi dan Proyek Masjid Impian