Nathalie Holscher Bicara soal Lepas Hijab dan Kembali Nge-DJ
Setelah pernikahannya dengan Sule berakhir di Agustus 2022, Nathalie Holscher memilih jalan yang tak mudah: kembali ke dunia hiburan sebagai disc jockey. Padahal, saat itu ia masih berhijab.
Keputusan ini ternyata butuh perenungan panjang. Sekitar setahun lebih Nathalie bergulat dengan pikirannya sebelum akhirnya mengambil langkah berani.
"Mungkin, proses pertimbangannya sekitar setahun lebih ya," ujarnya dalam tayangan YouTube Comic 8 Revolution.
Alasan utamanya jelas: mencari nafkah. "Seperti aku bilang tadi, pertimbangan utama balik nge-DJ ya karena nafkah. Aku tidak mungkin bergantung pada mantan suami," tegasnya.
Sebagai seorang ibu, Nathalie merasa tanggung jawabnya kini bertambah. Ia harus memikirkan masa depan putranya dan dirinya sendiri.
Artikel Terkait
Salshabilla Adriani Ungkap Cerita Sepele yang Bikin Geleng-Geleng di Awal Pernikahan
Foto Viral dan Komentar Lama: Benarkah Jule dan Jefri Nichol Lebih dari Sekadar Teman?
Mentan Amran Salah Sebut Nama Gubernur Jabar, Ruang Rapat Bergemuruh Tawa
Ammar Zoni Berharap Tak Kembali ke Nusakambangan, Ungkap Alasan Pilih Cipinang