JAKARTA,suaramerdeka-jakarta.com-Kebangkitan Red Sparks sejak awal 2024 jadi kunci melejitnya Megawati Hangestri Dkk di klasemen, mengejar rival-rival terdekat mereka. Red Sparks sempat tertinggal jauh dari GS Caltex dan IBK Altos dan kini mereka telah kembali ke posisi perburuan peringkat ketiga.
Terkini Jung Kwan Jang Red Sparks berhasil mengalahkan AI Peppers dengan skor 3-1, Jumat (11/1). Kemenangan Red Sparks atas AI Peppers itu berdampak positif terhadap posisi Red Sparks di klasemen Liga Voli Korea.
Tambahan tiga angka dari laga tersebut membuat Red Sparks kini meraih 33 poin. Red Sparks pun naik ke posisi keempat klasemen Liga Korea. Megawati dan kawan-kawan melampaui perolehan poin IBK Altos (32 poin) yang sebelumnya ada di peringkat keempat.
Bukan hanya melampaui IBK Altos, Red Sparks kini juga berhasil mendekati GS Caltex yang ada di posisi ketiga. Red Sparks saat ini hanya berjarak lima angka dari GS Caltex.
Baca Juga: Tidak Hanya Sarina Koga, Kini Hadir Bidadari Voli Jepang Yukiko Wada Yang Curi Perhatian Volimania
Artikel Terkait
Eksklusif: Iuliano Buka Suara, Klaim VAR Tak Akan Ubah Keputusan Kontroversial Penalti Ronaldo 1998
Curaçao, Panama, dan Haiti Torehkan Sejarah, Lolos ke Piala Dunia 2026
Putri KW Hancurkan Sung Shuo Yun, Melenggang ke 16 Besar Australia Open
Ganda Putri Indonesia Gasak Tuan Rumah, Lolos ke 16 Besar Australia Open