Soeharto & Gus Dur Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Prabowo Umumkan Besok

- Minggu, 09 November 2025 | 14:35 WIB
Soeharto & Gus Dur Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Prabowo Umumkan Besok

Besok, Presiden Prabowo Umumkan Nama Pahlawan Nasional Baru, Soeharto dan Gus Dur Diusulkan

Menteri Sosial (Mensos) Syaifullah Yusuf atau Gus Ipul mengonfirmasi bahwa Presiden Prabowo Subianto akan secara resmi mengumumkan nama-nama pahlawan nasional baru. Rekomendasi nama-nama tokoh yang layak menerima gelar tertinggi tersebut telah diserahkan ke meja Presiden.

Gus Ipul menjelaskan bahwa proses penetapan pahlawan nasional bersifat berjenjang dan ketat. "Prosesnya berjenjang, mulai dari tingkat kabupaten, provinsi, hingga ke Kementerian Sosial, lalu naik ke Dewan Gelar. Dewan Gelar inilah yang kemudian melapor kepada Presiden. Semua proses telah dilalui, sehingga siapapun yang ditetapkan nanti telah memenuhi syarat. Kita tunggu pengumuman resminya," ujarnya kepada wartawan pada Minggu (9/11/2025).

Daftar Tokoh yang Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Gus Ipul menuturkan pengumuman rencananya akan dilakukan besok. Dari sekian banyak tokoh, dua nama yang mencuat adalah Presiden RI ke-2, Soeharto, dan Presiden ke-4, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.


Halaman:

Komentar