SPPG Angsau Dua Polres Tanah Laut Sukses Layani Ribuan Siswa dengan Menu Khas Banjar

- Kamis, 06 November 2025 | 13:35 WIB
SPPG Angsau Dua Polres Tanah Laut Sukses Layani Ribuan Siswa dengan Menu Khas Banjar

Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polres Tanah Laut telah resmi beroperasi dengan nama SPPG Angsau Dua. Layanan gizi ini telah melayani ribuan siswa setiap hari selama sebulan terakhir di wilayah Tanah Laut.

Menu andalan SPPG Angsau Dua menghadirkan kuliner khas Banjar yang disukai anak sekolah. Nasi kuning dengan lauk ayam masak 'bom', orek tempe, dan mi goreng menjadi favorit ribuan pelajar mulai dari TK, SD, SMP, SMA, hingga pondok pesantren.

Kepala SPPG Angsau Dua Muhammad Arif Lazuardi menegaskan komitmen penyajian menu daerah. "Kita prioritaskan menu khas Banjar atau menu daerah. Biar bisa diterima lidah anak," ujarnya dalam keterangan resmi Kamis (6/11/2025).

Proses produksi makanannya dilakukan secara terstruktur dengan sistem shift. Relawan bekerja selama lima hari dengan dimulai persiapan bahan pukul 4 sore untuk kebutuhan masakan hari berikutnya.


Halaman:

Komentar