Video yang beredar di media sosial cukup menghebohkan. Tampak puluhan ikan mati mengambang di permukaan Situ Citongtut, Gunung Putri, Bogor. Airnya sendiri terlihat pekat, warnanya tak seperti biasa.
Kejadian ini ramai dibicarakan sejak Sabtu, 24 Januari 2026 lalu. Yang menarik, bangkai ikan itu tidak cuma ada di tengah situ, tapi juga menyebar hingga ke saluran-saluran air di sekitarnya. Menurut sejumlah saksi, ikan yang mati kebanyakan adalah jenis sapu-sapu.
Narasi yang beredar kuat menduga ini ulah pencemaran. Banyak yang menuding aktivitas pabrik di sekitar situ sebagai biang keladinya. Tentu saja, ini masih sebatas dugaan warga. Kematian massal ikan-ikan itu masih menyisakan misteri yang dalam.
Merespon kejadian ini, Pemkab Bogor akhirnya turun tangan. Mereka mengerahkan tim khusus untuk menelusuri apa yang sebenarnya terjadi.
Artikel Terkait
Banjir Bandang Sapu Tiga Kabupaten di Lereng Slamet, Korban Jiwa dan Wisata Guci Rusak
GSM Lampaui Kewajiban, Rehabilitasi DAS Gorontalo Capai 1.089 Hektare
Anggaran Riset Pertanian Menyusut, Inovasi Mandek di Rak Laboratorium
Jakarta Tenggelam: 45 RT dan Sejumlah Jalan Masih Terendam Banjir