Lama tak berkomentar soal pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, keberadaan
    Fedi Nuril dipertanyakan oleh sejumlah netizen.
  
  
    Sebab, akun X @ikeuette merasa Fedi Nuril sudah sebulan lebih tak
    berkomentar atau membuat cuitan soal pemerintahan Presiden Prabowo Subianto
    seperti biasanya.
  
  
    Karena itu, akun X tersebut bertanya-tanya kondisi aktor 42 tahun itu masih
    baik-baik saja atau tidak.
  
  
    Akun X tersebut mempertanyakan keberadaan Fedi Nuril setelah akun X
    @IndoPopBase mengunggah foto sang aktor.
  
  btw out of topic tp beliau udah sebulan lebih ga nongol di timeline… is he safe? https://t.co/4mRLa40oHy
— 🪷 (@ikeuette) May 17, 2025
"Btw out of topic, tapi beliau udah sebulan lebih gak nongol di timeline, is
    he safe?" kata akun X @ikeuette, Sabtu 17 Mei 2025.
  
    Akun X @diniehz pun akhirnya mencari tahu soal kondisi Fedi Nuril melalui
    istrinya, Calysta Vanny di DM Instagram.
  
  
    Calysta Vanny, istri Fedi Nuril mengatakan bahwa kondisi suaminya baik-baik
    saja.
  
  
    "Kak Vanny, bang Fedi apa kabarnya yaa? Lama banget gak lihat di timeline
    Twitter jadi khawatir," tanya akun X tersebut pada istri Fedi Nuril.
  
  
    "Hai, Alhamdulillah baik-baik saja," balas Vanny, istri Fedi Nuril.
  
  
    Sejumlah warganet pun menyimpulkan Fedi Nuril sedang ingin istirahat sejenak
    dari kebiasaannya berkomentar di media sosial.
  
  
    "Mungkin beliau lagi rehat, karena aktif dan intens di Twitter itu sangat
    melelahkan apalagi di topik yang bahas pemerintahan. Gue aja yang mantengin
    capek dan jenuh, gak kebayang bang Fedi Nuril yang debat dan ngeresponin
    orang," kata @syack***.
  
  
    "Kayaknya rehat sejenak dari timeline, buka isi twitter memang melelahkan
    soalnya pemerintah ada aja gebrakannya," kata @atreus**.
  
  Fedi Nuril Sempat Dapat Ancaman
  
    Keberanian Fedi Nuril dalam menyuarakan kritik keras ke pemerintahan
    Presiden Prabowo Subianto tentu ada harganya.
  
  
    Serangan buzzer ke akun media sosial Fedi Nuril jadi salah satu konsekuensi
    yang tak terelakkan dan harus dihadapi sang aktor setiap hari.
  
  
    "DM ada, ya cuma buat maki-maki doang," ungkap Fedi Nuril di Epicentrum XXI,
    Jakarta baru-baru ini.
  
  
    Bahkan, teror berupa ancaman lewat media sosial juga pernah didapat Fedi
    Nuril buntut perlawanan mereka terhadap kebijakan pemerintah yang dianggap
    kontroversial. "Ancaman juga ada," bebernya.
  
  
    Bukan ke Fedi Nuril saja, istri dan keluarganya pun pernah mendapat
    perlakuan serupa dari akun-akun buzzer pendukung pemerintah.
  
  
    "Ke istri saya juga ada, cuma nggak sebanyak ke saya sih," kata Fedi Nuril
    seraya tertawa.
  
  
    Untungnya, Fedi Nuril punya cara jitu untuk menangkal serangan-serangan
    siber imbas kritiknya ke pemerintah.
  
  
    "Biasanya langsung saya posting balik gitu. Saya share aja, ini yang
    ancem-ancem," kata Fedi Nuril.
  
  
    Fedi Nuril juga tidak terlalu risau karena ancaman dan teror yang datang
    cuma terjadi di dunia maya saja. Belum pernah ada serangan nyata dari mereka
    yang mendukung pemerintah.
  
  
    "Cuma di medsos aja sih serangan-serangan itu. Di dunia nyata nggak ada,"
    tutur Fedi Nuril.
  
  
    Malahan, banyak orang yang berterima kasih di dunia nyata karena Fedi Nuril
    mau mewakili mereka untuk menyuarakan keresahan terhadap kebijakan
    pemerintah.
  
  
    "Kalau di luar gini ya, di tempat umum gini, nggak ada dampak negatif,
    Alhamdulillah. Malah banyak yang bilang terima kasih karena sudah bersuara,"
    kisah Fedi Nuril.
  
  
    Berbekal dukungan publik, Fedi Nuril tidak akan berhenti menyuarakan kritik
    saat dirinya punya data tentang kebijakan pemerintah yang dirasa
    kontroversial.
  
  
    "Selama yang saya omongin itu benar, saya paham betul dan bukan hoaks atau
    fitnah, itu yang bikin tenang. Itu akan banyak yang sependapat atau sepaham,
    bahkan mungkin sulit buat dicounter karena bener," ucap Fedi Nuril.
  
  
    Sumber:
    suara
  
  
    Foto: Hilangnya Fedi Nuril Tuai Kekhawatiran. [Suara.com Adiyoga Priyambodo]
  
  
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Warga Baduy Dalam Ditolak RS: Penyebab, Dampak, dan Solusi
Kondisi Terkini Repan, Korban Begal Baduy: Luka Belum Sembuh, Keluarga Tak Bisa Menjenguk
Fakta Masjid Jokowi di Abu Dhabi: Dibangun UAE sebagai Tanda Persahabatan, Bukan Uang Pajak
Rebound Relationship: Pengertian, Penyebab, Dampak dan Cara Menghindarinya