Vidi Aldiano Terharu, Namanya Disebut Raisa di Panggung Kemenangan
Malam penghargaan AMI Awards 2025 menyisikan momen haru yang tak terlupakan. Vidi Aldiano, yang sedang berjuang melawan kanker, tak bisa menyembunyikan gejolak perasaannya usai melihat pidato kemenangan sahabatnya, Raisa.
Raisa berhasil menyabet piala Artis Solo Wanita Pop Terbaik. Saat naik ke panggung, wajahnya sumringang. Tapi pidatonya justru bikin banyak orang tercekat.
Dengan suara sedikit bergetar, ia menyebut nama ibunda tercinta, Ria Matiarty, dan juga Vidi Aldiano. Keduanya sama-sama sedang berjuang melawan kanker. Raisa juga tak lupa memberi semangat untuk para tenaga medis yang dengan setia mendampingi para pasien.
"Aku mau spesial shoutout juga untuk Vidi, untuk ibuku, dan pejuang cancer di luar sana," ucapnya penuh perasaan.
"Untuk para tenaga medis, semangat terus. Semoga kita bisa mengalahkan penyakit ini. Amin," tambahnya, menutup pidato yang singkat namun sarat makna.
Artikel Terkait
Pernikahan Siri Insan dan Inara Dinilai Tak Sah, Laporan Mawa Kian Menguat
Andhara Early Ungkap Proses Pemulihan Mental Pascaperceraian
Andhara Early Buka Suara: Frekuensi Kami Beda, Tak Ada Gono-Gini
Anrez Santai Hadapi Isu DM, Fokus ke Perkara Icel