Viral Fenomena Awan Hitam Terbang di Langit Subang, Diduga Busa Limbah Berbau
Sebuah video yang menunjukkan penampakan benda hitam mirip awan yang terbang di langit Subang menjadi viral di media sosial. Peristiwa tidak biasa ini terjadi di Desa Tanjungrasa, Kecamatan Patokbeusi, Kabupaten Subang, pada Jumat, 24 Oktober 2025, sekitar pukul 06.20 WIB.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @rayya.hawari, terlihat gumpalan hitam besar melayang-layang di udara sebelum akhirnya mendarat di area persawahan. Awalnya, benda tersebut dikira sebagai awan hitam, namun setelah mendarat teridentifikasi sebagai busa hitam yang mengeluarkan bau tidak sedap.
"Busa ini, bau, awas beracun. Gak tahu apa ini, berbentuk busa turun dari langit," ujar seorang pria dalam video tersebut.
Artikel Terkait
Opini Tanpa Data: Ancaman Nyata bagi Demokrasi di Era Medsos
Roy Suryo dan Dokter Tifa Gugat Pasal Pencemaran Nama Baik ke MK
Duka dan Amarah di Boyolali: Bocah Tewas, Ibu Kritis dalam Perampokan Biadab
Tragedi Lula Lahfah: Tabung Pink dan Misteri Kematian yang Tak Terautopsi