Suara Emas Na Daehoon Curhat Isi Hati Lewat Lagu Afgan di Tengah Proses Cerai dengan Julia Prastini
Na Daehoon mendadak menjadi sorotan setelah sebuah video yang menampilkannya sedang bernyanyi viral di media sosial. Aksi menyanyi suami Julia Prastini ini terjadi di tengah proses gugatan cerai yang diajarkannya.
Gugatan Cerai Na Daehoon terhadap Julia Prastini
Na Daehoon diketahui telah secara resmi mengajukan gugatan cerai talak terhadap Julia Prastini ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Gugatan ini didaftarkan melalui sistem e-court pada Kamis, 6 November 2025.
Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Abid MH, membenarkan informasi tersebut. "Perkaranya sudah masuk. Jenis perkaranya adalah cerai talak, yang artinya pihak suami yang memohon izin ikrar talak," jelas Abid. Saat ini, proses hukum masih berada pada tahap awal pendaftaran dan penetapan majelis hakim serta jadwal sidang belum ditentukan.
Na Daehoon Nyanyi Lagu Afgan yang Sarat Makna
Di tengah situasi tersebut, Na Daehoon terlihat dalam sebuah video TikTok dari akun @nisaaaxxy sedang menunjukkan bakat menyanyinya. Dengan suara merdu, pria asal Korea Selatan itu menyanyikan lagu "Jodoh Pasti Bertemu" yang dipopulerkan oleh Afgan.
Artikel Terkait
Andrew Andika Umrah Bareng Istri Baru, Tegas Tolak Bahas Mantan Istri dan Hak Asuh Anak
As You Stood By: Sinopsis, Pemain, dan Jadwal Tayang Drama Thriller di Netflix 2025
Ledakan di SMA 72 Jakarta: Senjata Ternyata Mainan, 54 Orang Luka
SIMFES 2025: Jadwal Lengkap, Lokasi, dan Daftar Artis (Geisha, Nonaria)