Andhara Early Buka Suara: Ekonomi Bukan Akar Masalah Perceraian Kami

- Senin, 05 Januari 2026 | 17:45 WIB
Andhara Early Buka Suara: Ekonomi Bukan Akar Masalah Perceraian Kami

Setelah 14 tahun membangun rumah tangga, Andhara Early akhirnya membuka suara. Presenter itu angkat bicara soal perpisahannya dengan Bugi Ramadhana, sekaligus meluruskan banyak spekulasi yang beredar.

Isu utama yang ramai dibicarakan adalah masalah ekonomi. Banyak yang menduga, keputusan cerai muncul karena Bugi sempat dikabarkan berhenti kerja dan banting setir jadi driver ojek online. Tapi, Andhara dengan tegas membantahnya.

"Empat belas tahun kan bukan sebentar," ujarnya saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin lalu.

Ia menjelaskan, keputusan ini bukan sesuatu yang tiba-tiba. Bukan pula karena satu dua masalah yang muncul dalam hitungan hari. "Ini sudah akumulasi," tegas perempuan 47 tahun itu.

Lalu, bagaimana dengan isu finansial yang santer beredar? Andhara mengakui ekonomi memang jadi salah satu dampak, tapi bukan akar masalahnya. Bukan alasan utama yang paling mendasar.

"Yang utama banget itu bukan itu. Ekonomi itu cuma impact. Impact dari semuanya akhirnya berimbas ke situ," jelasnya, mencoba meluruskan persepsi publik.


Halaman:

Komentar