EHEF 2025 Jakarta: Pintu Gerbang Kuliah dan Beasiswa ke Eropa
Delegasi Uni Eropa untuk Indonesia kembali menyelenggarakan European Higher Education Fair (EHEF) 2025, pameran pendidikan terbesar untuk belajar di Eropa. Acara ini menawarkan kesempatan emas bagi pelajar Indonesia untuk menjelajahi ribuan program studi dan beasiswa, termasuk beasiswa flagship Erasmus .
Jadwal dan Lokasi EHEF 2025
Setelah sukses besar di Yogyakarta, EHEF 2025 kini hadir di Jakarta pada tanggal 8-9 November 2025. Acara ini merupakan ajang wajib bagi siapa pun yang bercita-cita melanjutkan studi ke benua biru.
Interaksi Langsung dengan 100 Universitas Eropa
Pengunjung EHEF berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan perwakilan dari 100 institusi pendidikan tinggi Eropa yang berasal dari 15 negara anggota Uni Eropa. Negara-negara yang berpartisipasi meliputi:
- Belgia
- Republik Ceko
- Jerman
- Irlandia
- Prancis
- Italia
- Latvia
- Hongaria
- Belanda
- Austria
- Polandia
- Rumania
- Slowakia
- Finlandia
- Swedia
Artikel Terkait
Kadin DIY Gelar Musda IX, Perkuat Peran sebagai Arsitek Ekonomi Daerah
Belanda Siap Batalkan Pengambilalihan Nexperia, Ini Syarat dari China
Reno Syahputra Dewo Ditemukan Meninggal di Gedung ACC Usai Hilang Sejak Demo Kwitang
Djoko Riyanto Meninggal Dunia: Suami Wali Kota Semarang Hevearita Wafat di RS Telogorejo