BANDUNG, murianetwork.com - Selain Puncak Bogor, kawasan Pantai Pangandaran diperkirakan jadi tempat konsentrasi paling massif dibanding pusat keramaian lainnya di Jabar.
"Pada libur Natal lalu, memang padat, tapi kemungkinan puncak kepadatan di Pangandaran pada Tahun Baru," tandas Penjabat Gubernur Jabar, Bey Machmudin di Bandung, Rabu (27/12/2023).
Karena itu, tak menutup kemungkinan, akses jalan menuju objek wisata andalan Jabar itu bakal dilanda kemacetan.
Bey pun meminta masyarakat mengantisipasinya.
Dia mencontohkan kepadatan parah yang terjadi di jalur tengah selama masa liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.
Jalur utara favorit pelancong antara Lembang-Ciater harus ditempuh hingga 5-6 jam.
Artikel Terkait
BNPB Kosongkan Besuk Kobokan, Jalur Lahar Semeru Kembali Mengamuk
Nasib Pilu Dua Pemancing di Pantai Ciemas Berakhir di Ruang Visum
Gempa Dangkal Guncang Bandung, Enam Kali Getaran Terasa hingga Dini Hari
BGN Beberkan Fakta di Balik 41 Dapur Gratis Anak Politikus